Warga Langsa Antri Ricecooker Gratis dari Kementerian ESDM

Rahman - Senin, 15 Januari 2024 21:00 WIB
Warga Langsa Antri Ricecooker Gratis dari Kementerian ESDM
Pembagian rice cooker gratis untuk warga Langsa
bulat.co.id - Puluhan warga Kota Langsa mengantri untuk mengambil alat penanak nasi listrik atau ricecooker di Kantor Pos Langsa, Senin (15/1).

Advertisement
Rice cooker tersebut merupakan hibah dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral untuk masyarakat yang belum memilikinya di rumah.Sebanyak 660 rumah penerima ricecooker tersebut sebelumnya telah di survey langsung oleh PLN. Sebelum membawanya pulang, penerima diberikan waktu untuk mengecek terlebih dahulu kondisi alat tersebut agar dapat digunakan dengan semestinya.

Baca Juga:
Executive Manager PT. Pos Indonesia Cabang Langsa Ikhsan Radiansyah menyebutkan, para penerima hibah tersebut merupakan Warga yang tidak memiliki alat penanak nasi listrik di rumahnya. Sehingga nantinya alat ini dapat membantu memudahkan masyarakat dalam memasak nasi.

"Penerimanya ini dikhususkan bagi penerima yang tidak memiliki rice cooker atau alat pemasak listrik, jadi seperti program pemerintah untuk memudahkan masyarakat dalam memasak memakai alat listrik", ujarnya.

Ikhsan menambahkan sejauh ini pihak kantor pos langsung sudah menyalurkan sebanyak 619 rice cooker, penyaluran hibah ini diperkirakan akan selesai dalam 2 sampai 3 hari ke depan.

Editor
: Hadi Iswanto
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru