Pemuda di Semarang Utara Tewas Dikeroyok, Polisi Tangkap 17 Orang
Redaksi - Jumat, 15 Desember 2023 14:37 WIB

Istimewa
bulat.co.id -SEMARANG | Seorang pemuda di Semarang Utara tewas usai dikeroyok belasan orang. Diketahui korban bernama Sobek alias Dino (20) warga Brotojoyo Dalam, Semarang.
Sebanyak 17 orang ditangkap terkait pengeroyokan yang menyebabkan seorang pemuda tewas di Jalan Pasirmas Raya, Semarang Utara. Sementara satu orang masih dalam pengejaran polisi.
"Pelaku sejumlah 18 orang, 17 orang sudah diamankan, satu orang belum ditahan karena bekerja di kereta jurusan Bandung, sudah dihubungi orangtuanya untuk besok dengan pelaku ke Polres," kata Kasat Reskrim Polrestabes Semarang, AKBP Donny Lumbantoruan, Jumat (15/12/23).
Pelaku diamankan di rumah masing-masing di daerah Bandarharjo setelah polisi mendapatkan informasi peristiwa tersebut. Dari penangkapan pelaku, polisi menyita empat senjata tajam.
"Penangkapan di rumah masing-masing di daerah Bandarharjo, Semarang Utara. Sejumlah empat sajam sudah diamankan," jelasnya.
Untuk diketahui, korban bernama Sobek alias Dino (20) warga Brotojoyo Dalam, Semarang, dikeroyok belasan orang di lokasi tersebut sekitar pukul 02.30 WIB. Petugas keamanan di sekitar lokasi, Teguh, mengatakan ia melihat lima motor yang masing-masing berisi tiga orang mengeroyok korban.
"Lukanya di leher, darahnya banyak sekali," kata Teguh.
Baca Juga:
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait

Polsek Aek Natas Ringkus Tersangka Pembongkar Rumah ASN

Sah! SMSI Tapanuli Utara Dilantik, Darwin Nainggolan Jabat Ketua

Pater Petrus Tukan, SDB Singgung Hotel Mewah Milik Oknum Imam Katolik yang Merusak Lingkungan di Labuan Bajo

Pemuda Katolik Manggarai Barat Gelar Masa Penerimaan Anggota Baru

Proyek Jembatan Desa Pematang Menyebrang ke Tahun 2025, Kadis PMD: Kembalikan Anggarannya ke Kas Desa

Bambang Tewas yang Diduga Jadi Korban Tabrak Lari, ini Keterangan Satlantas Polres Sergai
Komentar