Meriahkan Paskah, Anak-anak Gang Pelita Gelar Kegiatan Cari Telur Paskah dan Makan Bersama

Jhonson Siahaan - Minggu, 31 Maret 2024 12:47 WIB
Meriahkan Paskah, Anak-anak Gang Pelita Gelar Kegiatan Cari Telur Paskah dan Makan Bersama
Johnson
Anak-anak yang ada didalam Jalan Menteng II Gang Pelita, Kecamatan Medan Area, yang melakukan kegiatan cari Telur Paskah didalam gang.
bulat.co.id - MEDAN | Dalam menyambut perayaan Hari Raya Paskah, anak-anak yang ada di Jalan Menteng II Gang Pelita, Kecamatan Medan Area, melakukan kegiatan cari Telur Paskah, Minggu (31/03/2024).

Kegiatan tersebut dilakukan anak-anak yang ada di dalam Jalan Menteng II Gang Pelita, Kecamatan Medan Area, Kota Medan dengan penuh sukacita.

Advertisement

Amatan awak media ini, sebelum kegiatan mencari telur Paskah tersebut, para anak-anak itu terlebih dahulu kumpul di tanah kosong tempat kegiatan cari Telur Paskah dilangsungkan.

Baca Juga:

Begitu dikumpulkan, anak-anak itu langsung mencari Telur Paskah yang disembunyikan para ibu-ibu yang ada didalam Gang Pelita, yang melakukan kegiatan cari Telur Paskah.

Anak-anak mengitari tanah kosong itu untuk mencari Telur Paskah yang disembunyikan para ibu-ibu tersebut. Dengan penuh semangat, anak-anak itu mencari Telur Paskah dengan mengitari tanah kosong tersebut.

Satu persatu Telur Paskah yang disembunyikan para ibu-ibu yang melakukan kegiatan tersebut dicari anak-anak yang mengikuti kegiatan Perayaan Paskah itu.

Ibu-ibu yang melakukan kegiatan tersebut, Sertinawati br Silalahi, Nova Melodi br Pasaribu, Polorida br Tambunan dan Tiromsah br Purba, mengawasi para anak-anak saat melakukan pencarian Telur Paskah itu.

Tak hanya itu, keempat ibu-ibu yang melakukan kegiatan tersebut mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak kepolisian yang telah membantu pelaksanaan kegiatan pencarian Telur Paskah.

"Kami ibu-ibu yang ada didalam Gang Pelita, yang melakukan kegiatan pencarian Telur Paskah ini mengucapkan terima kasih banyak atas bantuannya dari Bapak Irjen Pol Jhonny Edison Isir SIK MTCP dan Polda Sumut," kata keempat ibu-ibu tersebut.

Tambah Sertinawati br Silalahi, kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan sukses. "Kepada bapak-bapak polisi yang telah membantu kegiatan ini, kami ucapkan semoga sukses terus," ujarnya.

Disela-sela kegiatan pencarian Telur Paskah, anak-anak yang mendapat Telur Paskah dengan tulisan PASKAH di masing-masing telur mendapatkan hadiah. "Agar anak-anak ini semakin semangat, telur paskah yang kita beri huruf PASKAH, kita berikan hadiah," jelas Sertinawati br Silalahi.

Usai melakukan kegiatan cari Telur Paskah, anak-anak juga makan bersama demi menjalin silaturahmi. Tak hanya itu, para orang tua yang ada didalam Gang Pelita juga mengikuti kegiatan makan bersama.

"Terima kasih banyak kepada Bapak Irjen Pol Jhonny Edison Isir SIK MTCP dan Polda Sumut yang meringankan tangan dalam kegiatan ini. Semoga bapak-bapak polisi itu sukses terus," ungkap M Panggabean atau yang akrab disapa Pak Alvaro.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru