Kadiv Imigrasi Sidak Imigrasi Pamekasan, Ini Yang Disampaikan

Habibi - Selasa, 24 Oktober 2023 19:06 WIB
Kadiv Imigrasi Sidak Imigrasi Pamekasan,  Ini Yang Disampaikan
ist
Kadiv Imigrasi Sidak Imigrasi Pamekasan, Ini Yang Disampaikan
bulat.co.id -Sebagai punggawa anyar di jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim, Kadiv Imigrasi Herdaus bergerak gesit melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) pada UPT Keimigrasian di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jatim.

Dalam kesempatan tersebut didampingi Kabid Perizinan dan Informasi Keimigrasian Pademuan Sebayang, dan Kasubid Perizinan Eko Juniarto. Tim Divisi Imigrasi meninjau langsung pelayanan di Kantor Imigrasi Kelas II Pamekasan. Selasa 24 Oktober 2023

Advertisement

Herdaus mengungkapkan Imigrasi Pamekasan termasuk UPT Keimigrasian dengan jumlah pemohon yang cukup signifikan, per hari sebanyak 170 pemohon paspor mampu diakomodir oleh jajaran yang dipimpin Imam Bahri.

Baca Juga:

Dalam arahannya, Herdaus menjelaskan setelah sukses meraih predikat WBK tahun 2020 setahun kemudian Imigrasi Pamekasan berhasil naik level dari Kelas III menjadi Kantor Imigrasi Kelas II.

"Tugas semakin berat kedepan dengan SDM yang terbatas untuk level kelas II, jelas ini jadi tantangan tersendiri bagi Imam dan jajaran", urainya.

Imigrasi Pamekasan mengampu empat kabupaten di pulau madura dengan heterogenisme kepentingan pengurusan paspor, baik untuk ibadah, bekerja, studi pendidikan dan keperluan lain.

Saya ingin jajaran Imigrasi Pamekasan mengoptimalkan SDM dan sarana pra sarana yang ada, Terapkan 3G Gercep (Gerak Cepat), Geber (Gerak Bersama) dan Gaspol, "Ini selaras dengan arahan Kepala Kantor Wilayah agar jajaran Satuan Kerja Gaspol dalam penyerapan anggaran serta peningkatan kinerja", tuturnya.

Imigrasi Pamekasan tahun ini memperoleh Anggaran Belanja Tambahan (ABT) untuk belanja modal, "Saya harap jajaran mampu mengoptimalkan ABT untuk mendukung dan mengakselerasi kinerja, minimalisir dan antisipasi adanya defiasi agar ABT tepat sasaran, efektif dan tepat waktu", tutupnya

Editor
: Hadi Iswanto
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru