Timnas Indonesia Mendarat di Irak, Masih Belum Fullteam

Hadi Iswanto - Minggu, 12 November 2023 19:26 WIB
Timnas Indonesia Mendarat di Irak, Masih Belum Fullteam
Timnas Indonesia sudah tiba di Irak
bulat.co.id -Sebagian besar pemain timnas Indonesia sudah tiba di Irak pada Minggu, (12/11/2023) sore WIB. Lebih dari 10 pemain lagi akan menyusul pada Senin untuk bersiap menghadapi tuan rumah Irak pada kualifikasi Piala Dunia 2026.

Foto sampainya timnas Indonesia di bandara Kota Basra terlihan dalam unggahan akun Instagram @blangkon.football.

Advertisement

Tampak pemain-pemain Timnas Indonesia seperti Rizky Ridho, Marc Klok, Dimas Drajad, Ernando Ari hingga Witan Sulaeman sudah tiba.

Baca Juga:

Namun dari 27 nama yang dipanggil pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk laga melawan Irak dan Filipina, belum seluruhnya bergabung.

Baru sekira 15-16 pemain yang ikut rombongan kloter pertama. Personel yang mendarat di Basra sore ini merupakan pemain-pemain yang sudah melakoni pekan ke-19 Liga 1 2023-2024 bersama klub masing-masing.

Nadeo Argawinata (Bali United), Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya (Dewa United) baru akan berangkat dalam waktu dekat. Sebab, klub mereka baru akan melakoni pertandingan pekan ke-19 malam ini.

Sayangnya dari 27 pemain yang dipanggil, ada satu pemain yang tak bisa bergabung karena urusan keluarga, yakni Yakob Sayuri (PSM Makassar).

Yakop meminta izin kepada Shin Tae-yong untuk menikah dalam pekan ini.

Bagaimana dengan pemain abroad atau naturalisasi?

Mayoritas pemain abroad sudah berangkat ke Irak, namun belum tiba.

Mereka berangkat setelah selesai membela klub masing-masing. Namun Shayne Pattynama masih akan memperkuat Viking FK kontra Sapsborg 08 pada Minggu, (12/11/2023) pukul 23.00 WIB.

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru