Luar Biasa,UNPRI Gelar Empat Konferensi Internasional Sekaligus, Hadirkan 3.100 Peserta dari Delapan Negara

Sugiatmo - Jumat, 14 November 2025 06:38 WIB
Luar Biasa,UNPRI Gelar Empat Konferensi Internasional Sekaligus, Hadirkan 3.100 Peserta dari Delapan Negara
analisamedan.com/dok
Universitas Prima Indonesia (UNPRI) resmi membuka rangkaian Joint International Conferences 2025 pada Senin (10/11/2025) di Hall Utama Lantai 10, Kampus UNPRI, Jalan Sampul No. 3 Medan Petisah.
Advertisement
Sementara itu, Kepala LLDikti Wilayah I Sumut Prof. Saiful Anwar Matondang menyampaikan dukungan terhadap keberhasilan UNPRI menghadirkan pembicara internasional secara luring. "Kegiatan ini merupakan capaian luar biasa dan bukti keseriusan UNPRI dalam memperluas jejaring akademik global serta mendorong inovasi riset berstandar internasional," kata Prof. Saiful.

Baca Juga:
Acara pembukaan turut dihadiri Ketua Badan Pengawas Harian UNPRI, Prof. Dr. Tommy Leonard, SH., M.Kn., jajaran pimpinan rumah sakit jejaring UNPRI, serta tamu kehormatan dari berbagai perguruan tinggi, termasuk Universitas Riau dan Telkom University.

Kemeriahan pembukaan semakin lengkap dengan penampilan seni budaya Sumatera Utara dan hiburan dari mahasiswa UNPRI. Setelah sesi seremoni, peserta mengikuti pameran poster ilmiah serta kunjungan ke Rumah Sakit Royal Prima, rumah sakit pendidikan utama UNPRI, dan Focus Group Discussion (FGD) bersama sejumlah universitas peserta.

Sementara itu, Ketua BPH UNPRI, Prof. Dr. Tommy Leonard, SH., M.Kn kepada pers Selasa (11/11/2025) mengatakan, sebagai kampus berakreditasi unggul, UNPRI terus memperkuat perannya sebagai pusat pengembangan ilmu pengetahuan dan kolaborasi akademik internasional di kawasan barat Indonesia.

Melalui penyelenggaraan empat konferensi internasional ini, UNPRI mendorong pertukaran pengetahuan, kolaborasi lintas disiplin, serta kontribusi nyata terhadap isu sosial dan global jangka panjang.

"Tahun 2025 menjadi momentum penting bagi UNPRI dengan meningkatnya pengakuan internasional, termasuk keberhasilan menembus QS Asia University Rankings (QS AUR) 2026. Agenda ilmiah bertaraf global ini menegaskan komitmen UNPRI untuk terus melahirkan gagasan inovatif, konstruktif, dan solutif bagi kemajuan masyarakat nasional maupun internasional — sebagai langkah nyata menuju World Class University," katanya. (sug)

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru