Waka Polda Sumut dan Rombongan Kunjungi Masjid Jami' Al Hidayah Tapsel

Suhut Gultom - Senin, 01 April 2024 12:25 WIB
Waka Polda Sumut dan Rombongan Kunjungi Masjid Jami' Al Hidayah Tapsel
Suasana saat Waka Polda Rony kunjungi Masjid Jami' Al Hidayah di Desa Parsalakan Tapsel.
bulat.co.id - TAPSEL | Waka Polda Sumatera Utara (Sumut), Brigjen Pol Rony Samtana SIK MHCA beserta rombongan didampingi Kapolres, AKBP Yasir Ahmadi SIK SH MH kunjungi dan sahur bersama di Masjid Jami' Al Hidayah di Desa Parsalakan, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Minggu (31/4/24).

Tampak hadir pada giat tersebut, Ketua DPRD Tapsel, Abdul Basith Dalimunthe SH, Asisten l, Hamdan Zein, Kabag Ops, Kompol Sisworo SH MH. Sekretaris MUI Tapsel, Henri Harahap MPd, Camat Angkola Barat, Muhammad Thohir Parlindungan SSos. Kades Parsalakan, Surya Darma Siregar, dan Tokoh Masyarakat Angkola Barat, H Ali Hamzah Hasibuan serta Pejabat dan tamu undangan lainnya.

Advertisement

Waka Polda Rony Samtana di kesempatannya menyampaikan bahwa, ia merasa seperti pulang Kampung saat berkunjung ke Kabupaten Tapsel ini. Sebab, pada 2015 silam, Brigjen Pol Rony, sempat menjabat sebagai Kapolres Tapsel. Sebelum akhirnya, pada 2017 menjabat sebagai Wadir Reskrimsus Polda Sumut.

Baca Juga:

"Tabagsel khususnya Tapsel adalah rumah ke 2 buat saya dan berkunjung disini kini merupakan pulang Kampung", ungkap Waka Polda.

Pada giat dengan nuansa kekeluargaan tersebut Waka Polda Rony membawa pesan penting terkait 5 prioritas program Kapolda Sumut, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi SH SIK MSi. Program itu, meliputi penanganan area publik yang aman dan nyaman kemudian narkotika musuh bersama.

"Disamping penanganan area publik yang aman dan nyaman juga, percepatan penanganan program prioritas Pemerintah, penguatan sistem pembinaan internal dan menjaga suasana Pemilu yang damai", sebut Waka Polda.

Waka Polda Rony berharap kunjungan ini berkelanjutan bisa datang dan bertatap muka lagi dengan masyarakat Tabagsel. Di mohon doa ke warga Tapsel, agar Polri khususnya Polda Sumut, bisa bertugas dengan baik.

"Doakan kami, agar tetap bisa mengayomi, melayani dan melindungi seluruh masyarakat Sumut dengan baik", pinta Waka Polda.

Giat dilanjutkan dengan salat subuh berjamaah usai sahur bersama, kemudian tausiyah singkat.

Sekretaris MUI Tapsel, Henri Harahap MPd. Selanjutnya Waka Polda Rony menyerahkan bansos ke sejumlah warga Prasejahtera.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru