PS Kota Kupang Ingin Ulangi Prestasi Juara El Tari Memorial Cup Tahun 2010

bulat.co.id - Kesebelasan PS Kota Kupang telah tiba di Kota Lewoleba, Kabupaten Lembata pada Rabu, (7/9/2022) pagi.
Rombongan tiba di Pelabuhan Waijarang dengan kapal feri dan langsung dijemput panitia dan paguyuban Kota Kupang di Lembata.
Baca Juga:
PS Kota Kupang datang ke Lembata dengan kepercayaan diri penuh ingin merengkuh gelar juara El Tari Memorial Cup XXXI di Lembata.
Pelatih kepala (Head Coach) PS Kota Kupang, Sukron, menyatakan optimismenya untuk meraih prestasi terbaik.
Sukron pernah membawa PS Kota Kupang yang menjuarai El Tari Memorial Cup di Kota Kupang pada tahun 2010 silam. Oleh sebab itu, pelatih berlisensi B AFC ini ingin mengulang prestasi yang sama.
Dia percaya dengan skuat muda yang dibawa ke Lembata, PS Kota Kupang mampu berbicara banyak di Bumi Lembata.
"Ya, paling tidak mengulang prestasi tahun 2010. Kalau Tuhan menghendaki (PS Kota Kupang juara," kata Sukron saat ditemui di Lewoleba.
Selain membawa para pemain muda, PS Kota Kupang juga diperkuat para pemain senior seperti Jacky Pello, Adi Roma Sanda, Azis, Rahman Abubakar dan Ricat.
Selain juara tahun 2010, PS Kota Kupang juga pernah jadi jawara pada tahun 2002 saat kompetisi itu digelar di Kota Maumere, Kabupaten Sikka.
(ted)

Kasus Malpraktik dokter IS, Polres Madina Minta Klarifikasi Direktur Rumah Sakit Permata Madina

Peserta KUR BRI Panyabungan Kini Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan

Arif Tampubolon Minta Kapolri Nonaktifkan Kapolres Madina

Lapas Padangsidimpuan Ikuti Arahan Dirjen Pemasyarakatan Secara Virtual

Sholat Jumat di Lapas Padangsidimpuan Berlangsung Khidmat
