Terkuak, Alasan Sebenarnya Aldila Jelita Gugat Cerai Indra Bekti
Istimewa
Indra Bekti dan Aldila Jelita
Namun seringkali, dalam penuturan Aldila, Indra Bekti menjadi emosional hingga marah-marah hanya karena hal sepele. Salah satunya soal ponsel. Bekti selalu mencari ponselnya di tengah kondisi yang belum bisa melihat dengan jelas.
"Setiap malam emosi dia lebih tinggi," kata Dila.
"Suatu saat dia tanya sama anak-anak, 'where is my handphone?' Terus anak-anak bilang 'ini lagi dicas, buat apa Ayah?' Tiba-tiba dia marah, terus dia [bilang] 'you wanna fight me?'," tutur Dila.
Hal tersebut membuat Aldila juga ikut emosi dan tidak terima anak-anaknya ikut dimarahi. Bahkan, Indra Bekti juga disebut hingga sempat memukul-mukul kursi.
Indra Bekti mengaku tidak terlalu ingat dengan kejadian tersebut dan terkejut bahwa ia bisa melakukan hal seperti itu kepada keluarganya.
"Itu ada sedikit memori, sekelibatan begitu, tapi enggak inget sama sekali yang detail sebegitunya. Tapi ya memang sedih juga kalau ternyata gue seemosi itu, ke anak-anak pula," kata Bekti yang memerhatikan cerita Dila.
Kala itu, Bekti belum bisa melihat dengan jelas yang disebabkan oleh pendarahan otak sebulan sebelumnya.
Dokter menjelaskan bahwa kondisi Bekti yang belum bisa melihat berpengaruh pada psikologisnya. Sehingga, Bekti cenderung merasa kesepian, terutama saat malam hari karena kondisi yang gelap.
Selang sehari wawancara itu ditayangkan, Aldila disebut sudah menggugat cerai Indra Bekti ke PA Jakarta Selatan. Meski demikian, pihak humas PA Jakarta Selatan mengungkapkan bahwa gugatan cerai atas nama Aldila Jelita tidak terdaftar.
"Hingga saat ini jam 14.25 WIB di sistem informasi penelusuran perkara Pengadilan Jakarta Selatan, nama tersebut tidak terdaftar," ungkap Taslimah, Selasa (28/2).
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Ketua DPRD Mabar Sambangi Kementerian ATR/BPN Terkait Ganti Rugi Lahan Embung Anak Munting
BPN Mabar Tak Keluarkan Peta Bidang Tanah Bendung Anak Munting, Ganti Rugi Lahan Gagal
Begini Cara Keluar dari WhatsApp Group Tanpa Ketahuan
Tips Mengatasi Kecanduan Gadget Pada Anak
Tragis, Rosmalina Pasaribu Baru Lulus Bidan P3K, Tewas Kecelakaan di Tol Medan-Tebingtinggi Bareng Suami, Anak, dan Mertua
Sebulan, Polda Sumut Ringkus 1.467 Tersangka Narkoba dan Ratusan Kilo Narkotika
Komentar