Tragis! Pasutri Lansia di Kalbar Tewas Dibunuh Perampok di Rumahnya

bulat.co.id -KALIMANTAN | Pasangan suami istri (pasutri) lanjut usia (lansia) bernama Abun (65) dan Acu (70) di Kubu Raya, Kalimantan Barat (Kalbar) ditemukan tewas bersimbah darah di rumahnya di Gang Sakura, Desa Sungai Raya, Kecamatan Sungai Raya.
Keduanya tewas diduga dibunuh oleh perampok yang menyatroni rumahnya.
Baca Juga:
"Kedua korban ditemukan oleh anaknya tewas bersimbah darah di rumahnya, dipastikan memang perampokan karena ada barang yang hilang," ujar Kasubsi Penmas Kubu Raya Aiptu Ade Surdiansyah, Senin (25/9/23).
Baca Juga :Siswi di Deli Serdang Dicabuli Saat Berada di Toilet Pasar
Ade menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Minggu (24/9/23) sekitar pukul 18.45 WIB. Awalnya, anak korban datang untuk mengantarkan makanan kepada korban, namun saat pintu digedor, keduanya tidak merespons.
"Anak korban saat itu mengantarkan makanan, tapi saat digedor tidak ada respons. Dia minta bantuan warga yang melintas untuk mengecek melalui ventilasi dan ditemukan ibunya terbaring di bawah meja," terangnya.
Selanjutnya, anak korban meminta bantuan kepada warga untuk membuka paksa pintu rolling door rumah korban. Saat itulah warga menemukan kedua lansia itu sudah tewas bersimbah darah.
"Korban ini memiliki warung kelontongan dengan pintu rolling door, dan akses hanya dari pintu itu saja. Saat dibuka Acu ditemukan tewas di bawah meja dan Abun tewas di kamarnya karena korban Abun ini mengalami stroke," jelas Ade.
Warning: A non-numeric value encountered in /home/u729743767/domains/bulat.co.id/public_html/theme/detail.php on line 313

Ketua DPRD Mabar Sambangi Kementerian ATR/BPN Terkait Ganti Rugi Lahan Embung Anak Munting

Wabup Weng Titip Pesan ke 78 Calon Jemaah Haji, Ceritakan kepada Semua Orang Bahwa Labuan Bajo Itu Surga Dunia

Seorang Warga Manggarai Barat Ditetapkan Sebagai Tersangka Penyelundupan BBM

Pagar Laut Mawatu Resort di Luar Lokasi yang Berizin, KKP Akan Tindak Tegas

ADPRD Dewi Suryani Apresiasi Kekompakan Alumni SMAN 2 Komodo Buka Turnamen Voli Putri
