H-3 Pilkades Serentak 2023, Ketua DPRD Madina Lepas Pendistribusian Logistik

bulat.co.id -MADINA | Ketua DPRD Mandailing Natal, H. Erwin Efendi Lubis, SH melepas pendistribusian logistik Pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2023, di Ladang Sari, Jum'at (18/08/23). Pada pelepasan logistik ini juga dihadiri oleh Asisten I Pemkab Mandailing Natal, Waka Polres, mewakili Dandim 0212/TS, Kadis PMD, dan Kasat Pol PP.
Baca Juga:
Erwin Efendi Lubis usai melepas pendistribusian Logistik Pilkades berharap agar pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Mandailing Natal berjalan dengan sebagaimana mestinya.
Baca Juga :325 WBP Lapas Panyabungan Dapat Remisi, Kalapas Keluhkan Overkapasitas
"Saya harap nantinya pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Mandailing Natal dapat berjalan lancar, damai dan kondusif. Dan kepada seluruh masyarakat saya meminta untuk mendukung Pilkades serentak ini secara damai sehingga tidak menimbulkan permasalahan di kemudian hari, karena siapapun nantinya Kepala Desa yang terpilih itulah yang terbaik," ungkapnya.
Kepada Calon Kepala Desa, Erwin meminta agar melaksanakan dan mengikuti seluruh aturan yang ada, sehingga semuanya dapat dipertanggungjawabkan, dan Pilkades dapat berjalan damai untuk kemaslahatan masyarakat.
Sedangkan Bupati Mandailing Natal yang diwakili Asisten I, Sahnan Pasaribu menjelaskan bahwa Pemerintah Daerah sudah mempersiapkan perhelatan Pilkades serentak ini dengan baik.

DPRD Manggarai Barat Desak BWS NTT Bayar Uang Ganti Rugi Lahan Embung Anak Munting

DPRD Manggarai Barat Akan Sampaikan Aspirasi Hasil RDP ke Pusat

ISKA: Ada Substansi yang Lebih Penting Dari Kericuhan Saat RDP di DPRD Manggarai Barat

Breaking News: Marsel Ahang Baku Pukul dengan Kepala BTNK

Ikatan Sarjana Katolik Manggarai Barat Sebut Privatisasi Pantai Adalah Kesalahan Pemerintah Pusat - Daerah
