Yayasan Islamic Village Silaturahmi Dengan Camaba dan Casis UCA Tangerang

Reza - Senin, 06 Mei 2024 10:00 WIB
Yayasan Islamic Village Silaturahmi Dengan Camaba dan Casis UCA Tangerang
istimewa
Yayasan Islamic Village Silaturahmi Dengan Camaba dan Casis UCA Tangerang
bulat.co.id - Puluhan Calon Mahasiswa Baru (Camaba) dan Calon siswa (Casis) SMK Penerbangan Aero Dirgantara dari kalangan anak yatim di Universitas Cendikia Abditama (UCA) Tangerang asal Kabupaten Mandailing Natal (Madina) melakukan silaturahmi, minggu (05/05/2024).

Silaturahmi yang dilaksanakan diaula SMA N 3 Panyabungan tersebut dihadiri oleh perwakilan Yayasan Islamic Village, Ir Gong Mataher, Inisiator, M Amril Lubis, Motivator, El Ritonga, Kepala SMA N 3 Panyabungan, Lesna Pulungan, orangtua casis.

Advertisement

Perwakilan Islamic Village, Ir Gong Mataher dalam sambutannya menyampaikan bahwa silaturahmi hari ini adalah pertemuan atau pengenalan antara Camaba dan Casis serta orangtua.

Baca Juga:

Dan dalam silaturahmi ini akan dilakukan pembekalan untuk menghadapi test kepada Camaba dan Casis sebelum nantinya akan ditest langsung oleh para dosen di UCA Tangerang.

"Selain untuk silaturahmi, pertemuan hari ini juga untuk pembekalan menghadapi test hafadz Al-qur'an dan test akademik," ungkapnya.

Dimana jelasnya, test hafadz Al-quran dan test akademik ini merupakan salah satu syarat untuk melengkapi mendapatkan beasiswa.

Untuk itu lanjutnya, Gong berharap para casis sudah menyiapkan diri dari sekarang agar nantinya bisa lulus mengecap pendidikan di UCA Tangerang dibawah naungan Yayasan Islamic Village.

"Masih ada waktu sebulan lagi buat anak-anak semua belajar dengan giat. Sebab tahun 2024, program ini untuk Kabupaten Madina, UCA Tangerang dibawah naungan Yayasan Islamic Village hanya menerima 15 siswa dari tahun sebelumnya yang menerima 40 siswa," ungkapnya.

Inisiator kegiatan ini, M Amril Lubis disela acara dalam sambutannya menyampaikan harapan agar para Camaba dan Casis benar-benar serius belajar agar dapat lulus saat seleksi nanti.

Editor
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru