Tabrak Lari, Pengendara Mobil Dihajar Massa
Hendra Mulya - Kamis, 13 April 2023 15:45 WIB

Tangkapan Layar
bulat.co.id -Pengendara mobil dihajar massa di dekat Bundaran SIB, Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan, Kamis (13/4/23) sekitar pukul 01.30 wib.
Diduga pengendara merupakan pelaku tabrak lari yang menyebabkan dua perempuan terluka di Jalan Guru Patimpus, Medan.
Informasi di lokasi, mobil bernomor polisi BK 1265 MX rusak parah. Kaca mobil pecah di bagian depan, samping dan belakang. Bodi mobil juga penyok akibat diamuk massa.
Terlihat sejumlah warga ramai mengelilingi mobil tersebut. Beberapa personel polisi pun telah berada di lokasi untuk melakukan proses pengamanan.
Seorang saksi mata bernama Ari menjelaskan, awalnya pengendara mobil ini menabrak pengendara sepeda motor di Jalan Guru Patimpus, Medan.
"Pengendara mobil ini tabrak pengendara sepeda motor di dekat Podomoro. Korban ini ada dua wanita. Usai menabrak, pelaku melarikan diri," kata Ari.
"Satu tercampak, satu lagi sempat terseret dari pintu keluar Podomoro sampai ke sekitar jembatan. Karena satu cewek ini kayak tersangkut di bawah mobil pelaku. Tadi kondisinya parah kali," tambahnya.
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru

ADPRD Dewi Suryani Apresiasi Kekompakan Alumni SMAN 2 Komodo Buka Turnamen Voli Putri

Polres Manggarai Barat Tetapkan Pemilik Tanah di Lembor Menjadi Tersangka, Saksi Ahli: Itu Perkara Perdata Bukan Pidana

Dua Warga Muara Batang Toru Tapsel Diamankan Polisi Diduga Penyalahgunaan Narkoba

Dari Daerah untuk Dunia SMSI Teguhkan Komitmen Kebebasan Pers di Hari Pers Internasional

Teater "Nestapa di Tanah Pusaka" Cara Pelajar SMA di Labuan Bajo Kritisi Kebijakan Pemerintah

Kebun Adolina Perbaungan Berbagi Sembako kepada Masyarakat

Prestasi Gemilang, Graha Pong Lale Raih Mendali Emas dan Perak Kejuaraan Virtual Kempo Nasional
