KKB Papua Tembak Warga Sipil di Depan Istri, Modus Pura-pura Beli Rokok

bulat.co.id -PAPUA | Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua kembali membuat ulah. Kali ini, mereka menembak mati seorang warga sipil di depan istrinya.
Penembakan warga sipil yang memiliki kios di Kampung Pruleme, DistrikMulia, Kabupaten Puncak Jaya, Propinsi Papua Pegunungan terjadi pada Selasa 31 Oktober 2023 sekitar pukul 18.30 Wita.
Baca Juga:
Saat itu, pemilik kios bernama Jermanto Simanjuntak, sedang bersiap-siap untuk makan malam bersama sang istri.
Saat suami istri itu sedang menikmati santap malam bersama, tiba-tiba pintu rumahnya diketuk oleh seorang pria yang hendak membeli rokok.
Baca Juga :KKB Papua">6 Pendulang Emas Ditemukan Tewas di Kali Satu Yahukimo, Diduga Korban KKB Papua
Tanpa berpikir panjang, Jermanto Simanjuntak pun langsung membukakan pintu dengan maksud melayani pembeli yang datang untuk membeli rokok.
Pada saat pintu dibuka, pria tersebut bukannya membeli rokok melainkan langsung menodongkan senjata api dan menembak korban.
Ternyata, pelaku hanya berpura-pura membeli rokok untuk memuluskan aksinya. Jermanto Simanjuntak ditembak di depan sang istri. Hanya dengan sekali menarik pelatuk, korban yang adalah warga sipil tersebut, langsung jatuh dan tak sadarkan diri.

Penemuan Mayat di Sergai: Sudah Membusuk Dalam Kamar

Bantuan Terus Berdatangan untuk Korban Bencana Angin Puting Beliung di Sergai

Ketua SMSI Sergai Terus Bantu Korban Angin Puting Beliung

Distributor BAS dan HSC Adakan Sosialisasi ke Calon PPTS

Polsek Firdaus Berikan Sembako kepada warga Terdampak Angin Puting Beliung di Sei Rampah
