Peran Penting Komite Sekolah Tingkatkan Mutu Pendidikan

Suhut Gultom - Senin, 21 Agustus 2023 17:28 WIB
Peran Penting Komite Sekolah Tingkatkan Mutu Pendidikan
Suhut Gultom
Dewan Pendidikan Kota Padangsidimpuan (Psp) menggelar lokakarya/ workshop peningkatan peran komite sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di Aula MAN 2 Kota Psp, Senin (21/8/2023).


Advertisement

"Kota Psp sebagai Kota pendidikan harus dijaga dan dikuatkan untuk melihat harapan ke depan. Diluncurkannya buku kearifan lokal bertujuan untuk menjaga generasi muda terutama karakter," ucap Irsan.

Baca Juga:

Diharapkannya, lokakarya tersebut bisa memotret apa yang perlu diperbaiki sehingga upaya meningkatkan mutu pendidikan dapat terwujud. Kegiatan ini diharapkan dapat menarik kesimpulan untuk direkomendasikan ke Pemko Psp.

Baca Juga :Kejari Padangsidimpuan Persembahkan Tarian Daerah Meriahkan HUT RI ke 78

Diungkapkannya, bahwa masa tugasnya sebagai Wali Kota Psp bersama Wakil Wali Kota Ir H Arwin Siregar MM berakhir pada 28 September 2024.

"Izinkan kami menyampaikan permohonan maaf atas kekurangan dan ketidaksempurnaan selama kami memimpin. Disisa waktu bertugas 36 hari lagi, kami akan tetap bekerja secara maksimal mengurus Kota Psp, namun tidak semuanya dapat terwujud," ungkap Irsan.

Ketua Dewan Pendidikan Kota Psp, Dr Nggelem Ginting, menjelaskan, bahwa lokakarya/workshop yang diikuti seluruh komite sekolah, kasek, dan madrasah mulai dari TK sampai SMA sederajat ini bertujuan untuk meningkatkan peranan serta fungsi komite sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan.

Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru