Bupati Sergai Ajak Masyarakat Renungi Teladan Sang Buddha pada Trisuci Waisak
Pesan kerukunan juga disampaikan oleh Ketua Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Sergai Andrialim.
Ia mengimbau, agar seluruh pihak terutama umat Buddha bisa menjaga kerukunan dengan seluruh unsur masyarakat.
Baca Juga:
"Saya sampaikan kepada umat Budda, kita bernegara harus Bhinneka Tunggal Ika. Harus saling menghargai satu sama lain agar kita hidup damai, harmonis, dan sejahtera," imbaunya.
Hal serupa juga disampaikan oleh tokoh masyarakat Buddha Sergai, Budi, SE, saat membacakan laporan kegiatan. Dirinya memuji kepemimpinan Bupati dan Wabup Sergai yang benar-benar menjunjung tinggi toleransi dan keharmonisan dalam bingkai perbedaan.
"Terima kasih kepada Pak Bupati dan Pak Wabup karena dalam membangun Sergai tetap memperhatikan keharmonisan, sehingga menciptakan kekondusifan dan kemakmuran dalam mewujudkan Sergai yang Maju Terus," ungkapnya.
Kegiatan kali ini juga dihadiri oleh Kapolres Sergai AKBP. Oxy Yudha Pratesta, SIK, Kakankemenag Sergai Zulkifli Sitorus, S.Ag, M.Ag, Ketua Walubi Sumut Brilian Moktar, Ketua KADIN Medan Arman Chandra, Ketua INTI Sumut Janlie dan rombongan, Ketua Yayasan Roda Kebajikan Peduli Fenny Goh, tokoh agama Buddha, tokoh masyarakat Buddha dan Tionghoa, serta para undangan.
MA Al Washliyah Tanjung Beringin Dukung Dr. Dedi Iskandar Batubara Pimpin UNIVA Labuhanbatu
Demi Pendidikan Berkualitas, SMP Alwashliyah 3 Dolok Masihul Jalani Pembangunan Sesuai Aturan
Satreskrim Polres Sergai Gelar Kegiatan Tali Asih Bersama 44 Anak Yatim
RSU Melati Perbaungan Peringati World Cleanup Day 2025: Aksi Gotongroyong Patuhi Surat Edaran Bupati Sergai
TNI-Polri Kawal Kades Nagur Cup, Bupati Sergai Resmi Buka Kick Off