Sempat Hilang Saat Melaut, 2 Nelayan Bintan Ditemukan Terdampar di Malaysia
Hendra Mulya - Rabu, 19 Juli 2023 13:20 WIB

Istimewa
Polairud gabungan menjemput dua nelayan Bintan yang terdampar di Malaysia
bulat.co.id -BATAM |
Sempat dinyatakan hilang saat pergi melaut sejak 16 Juli 2023 lalu, akhirnya
dua nelayan asal Desa Sebong, Kecamatan Teluk Sebong, Kabupaten Bintan,
Kepulauan Riau (Kepri) ditemukan terdampar di perairan Malaysia.
Kasat Polairud Polres Bintan, Iptu Sarianto mengatakan, kedua
nelayan yang sempat dinyatakan hilang itu telah ditemukan terdampar di perairan
Batu Pahang, Malaysia.
"Keduanya sudah ditemukan di perairan Batu Pahang,
Malaysia. Penemuan itu berkat koordinasi dengan petugas Maritim Malaysia," kata
Iptu Sarianto, Rabu (19/7/23).
Baca Juga :KPK Geledah PT BBM Batam Terkait Kasus TPPUSarianto mengatakan, sebelumnya kapal pompong nelayan asal Bintan itu mengalami masalah pada mesin. Akibatnya, kapal pompong terdampar hingga masuk ke perairan Malaysia.
Baca Juga:
Kedua nelayan asal Bintan itu diketahui melaut di perairan Batuh
Putih perbatasan Indonesia dan Malaysia.
"Mesin kapal pompong kedua nelayan itu dalam
keadaan rusak dan tidak bisa dihidupkan, sehingga mereka terbawa arus masuk ke
perairan Malaysia dan setelah koordinasi mereka diselamatkan oleh kapal
berbendera Malaysia," ujarnya.
Baca Juga :Diperkosa Abang Tiri Hingga Hamil, Remaja di Batam Meninggal Pasca MelahirkanSebelum dinyatakan hilang, kata Kasat Polairud Polres Bintan, Iptu Sarianto, keduanya sempat mengabari rekannya dan mengatakan kalau mesin pompong mereka rusak dan tidak mau hidup.
Halaman :
Warning: A non-numeric value encountered in /home/u729743767/domains/bulat.co.id/public_html/theme/detail.php on line 313
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait

KSR-PMI Unit UNSAM Warnai Dies Natalis Universitas Samudra ke-12 dengan Aksi Donor Darah

WWF Indonesia Ikut Andil Dalam Fungsi Pengelolaan TNK

Dari Daerah untuk Dunia SMSI Teguhkan Komitmen Kebebasan Pers di Hari Pers Internasional

Membayangkan NTT 2045: Emas atau Was-was?

Gubernur Melki: Otonomi Daerah Kunci Menuju Indonesia Emas 2045

Ketua PSI Sergai Buka Puasa Bersama dengan Alumni Sekolah Perwira Angkatan 20.1992/1993 Sukabumi
Komentar