Basuki Hadimuljono Pamer Canggihnya Rumah Dinas Menteri di IKN, Mengusung Konsep Smart Home

Basuki sempat memamerkan kecanggihan rumah yang mengusung konsep smart home tersebut.
Itu terasa sejak memasuki pintu depan rumah dinas menteri di IKN tersebut. akses pintu rumahnya saja menggunakan smart door lock yang bisa dibuka dan dikunci dengan menggunakan sidik jari. Listriknya memiliki teknologi panel surya yang membuatnya jadi lebih ramah lingkungan.
Baca Juga:
Menurut Basuki, dengan semua teknologi yang tersemat, Rumah Tapak Jabatan Menteri (RTJM) di IKN Nusantara lebih baik dari rumah jabatannya di Widya Chandra, Jakarta.
"Karena saya orang desa ini sudah bagus. Ini cukup, cukup banget. Bagus ini. Luas di sana, tapi ini baru, nggak bisa dibandingkan. Sudah cukup buat saya," jelas dia.
Rumah menteri di IKN memiliki luas bangunan sekitar 580 m2 lengkap dengan meubelairnya. Adapun, rumah tersebut dibangun di atas lahan seluar 1.000 m2.
Dalam catatan detikcom, pembangunan RTJM dengan total 36 unit yang terbagi di dua kawasan yaitu 12 unit di persil 104 dan 24 unit di persil 105. Untuk lokasinya, sebanyak 11 unit berada di downslope dan ada 25 unit bangunan di uplsope.
Sebelumnya, Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), mengungkapkan hunian di IKN nantinya akan menerapkan konsep smart home untuk mendukung keberlanjutan pembangunan.
Berdasarkan Urban Design Development KIPP (Kawasan Inti Pusat Pemerintahan) konsep smart home di IKN dilengkapi dengan beberapa elemen di antaranya pencahayaan, audio dan musik, sistem otomatis dan kontrol, ruang media, jaringan, dan keamanan modern.
Satu-satunya elemen yang diterapkan tanpa bantuan alat adalah pencahayaan di smart home IKN, mengandalkan bukaan pada bangunan sehingga memungkinkan cahaya dan udara masuk ke dalam.
Meskipun konsepnya smart home, hunian di IKN dipastikan rendah emisi karbon. Bahkan IKN telah menargetkan pada 2045 akan bebas emisi karbon karena menggunakan material ramah lingkungan atau green material.

Pagar Laut Mawatu Resort di Luar Lokasi yang Berizin, KKP Akan Tindak Tegas

Stevi Harman Minta Menteri PPPA Siapkan Dana Khusus Bagi Organisasi yang Mendampingi Korban Kekerasan Asusila

Teater "Nestapa di Tanah Pusaka" Cara Pelajar SMA di Labuan Bajo Kritisi Kebijakan Pemerintah

DPRD Manggarai Barat Akan Sampaikan Aspirasi Hasil RDP ke Pusat

DPD TMI Labuhanbatu Serahkan Traktor ke Poktan di Bilah Barat
