Baterai Laptop Gegara Google Chrome, Begini Solusinya

Pada Desember lalu, Google merilis Chrome 108 dengan dua fitur penting untuk menghemat baterai. Masing-masing adalah 'Memory Saver' dan 'Energy Saver'.
Baca Juga:
Kedua fitur ini turut dibawa di Chrome 110 teranyar.
Dilansir CNBC Indonesia, Selasa (21/2/2023), memory Saver memungkinkan Chrome untuk fokus bekerja pada tab yang aktif saja.
Untuk tab yang tidak sedang dibuka, browser akan menonaktifkan sementara untuk mereduksi penggunaan baterai.
Sementara itu, Energy Saver akan otomatis mengoptimalkan penghematan baterai ketika status sudah di bawah 20%. Tentu konsekuensinya akan terjadi perubahan grafis, tetapi tidak terlalu signifikan.
Chrome 110 sudah tersedia untuk Chromebook, Windows, dan Mac. Anda bisa menginstalnya melalui laman resmi Google di link ini. Ketika memakai Chrome 110, fitur Memory Saver dan Energy Saver akan otomatis aktif.
Jika ingin menonaktifkannya, Anda bisa membuka ikon tiga titik di layar desktop > Settings > Performance > geser toggle 'Memory Saver' dan 'Energy Saver'.

Mudah dan Simpel! Begini Cara Membersihkan File Sampah Agar Kinerja Komputer Jadi Cepat Anti Lelet

Anti Intip! Cara Blur Chat WA di WhatsApp Web, Orang Lain Tak Bisa Lihat

Spesifikasi Lengkap Huawei Matebook D14: Laptop Gaming Harga Terjangkau dengan Performa Tangguh

Curi 2 Laptop di Kantor Desa, Pria di Labusel Diringkus

Cara Memindahkan Foto dari iPhone ke PC atau Laptop Windows, Khusus untuk Yang Bingung
