Korut Uji Coba Hulu Ledak Super Besar untuk Rudal Strategis

Redaksi - Sabtu, 20 April 2024 12:15 WIB
Korut Uji Coba Hulu Ledak Super Besar untuk Rudal Strategis
Istimewa
bulat.co.id - PYONGYANG | Korea Utara (Korut) mengumumkan telah melakukan uji coba "hulu ledak super besar" yang dirancang untuk rudal jelajah strategis. Tidak hanya itu, Pyongyang juga meluncurkan rudal antipesawat jenis terbaru.

"Otoritas Rudal DPRK telah melakukan uji kekuatan hulu ledak super besar yang dirancang untuk rudal jelajah strategis 'Hwasal-1 Ra-3'," demikian seperti dilaporkan kantor berita Korean Central News Agency (KCNA), seperti dilansir AFP, Sabtu (20/4/24).

Advertisement

DPRK merupakan kependekan dari Republik Demokratik Rakyat Korea, nama resmi Korut.

Baca Juga:

Dilaporkan juga oleh KCNA bahwa Pyongyang juga melakukan uji peluncuran rudal antipesawat tipe baru 'Pyoljji-1-2" pada Jumat (19/4) sore waktu setempat. Uji peluncuran itu, sebut KCNA, digelar di Laut Barat Korea.

KCNA dalam laporannya menyatakan bahwa "tujuan tertentu telah tercapai" melalui uji coba tersebut, namun tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Kedua uji coba itu, menurut KCNA, merupakan bagian dari "aktivitas rutin pemerintah dan lembaga ilmu pertahanan yang berafiliasi dengannya", merujuk pada operasional "sistem senjata tipe terbaru".

Ditambahkan juga bahwa uji coba tersebut "tidak ada hubungannya dengan situasi sekitar".

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru