Perdana, MTQ Tingkat SMA dan SMK se-Kabupaten Karo Digelar

bulat.co.id - Untuk pertama kalinya, MTQ tingkat SMA dan SMK cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV Kabupaten Karo digelar. Acara dengan tema "Aktualisasi Nilai-Nilai Mewujudkan Generasi Muda yang Berakhlak Mulia serta Menjadi Pelajar Profil Pancasila" dilaksanakan di SMA Negeri 1 Berastagi, Kamis (9/3/2023).
MTQ tersebut pertandingkan lima cabang perlombaan, yaitu cabang MTQ putra dan putri, cabang Tahfizh putra-putri, Cerdas Cermat Pendidikan Agama Islam, Syahril Qur'an dan Seni Lukis Islam.
Baca Juga:
Baca Juga: Pelajar SMPN 2 Kabanjahe Keluhkan Kebersihan Kamar Mandi
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV SMA/SMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara Yeddi Efendi Sipayung, melalui Kepala Seksi SMA Zulkarnain Barus, mengatakan, penyelenggaraan MTQ tersebut merupakan wujud keinginan kuat untuk membumikan ajaran Al-Qur'an serta menegakkan syiar Islam untuk memperkokoh nilai-nilai agama dalam sendi-sendi kehidupan masyarakat dan berbangsa.
"Bagi kaum muslimin, Al-Qur'an merupakan sumber petunjuk dan pedoman hidup yang aktual sepanjang masa, berisi nilai-nilai luhur universal yang sejalan dengan fitrah manusia yang hanif. Al-Qur'an mengajak semua manusia untuk bekerja sama dalam ketakwaan dan kebaikan," katanya.
Warning: A non-numeric value encountered in /home/u729743767/domains/bulat.co.id/public_html/theme/detail.php on line 313