Kerap Dilintasi Truk Bermuatan Melebihi Tonase, Kondisi Jembatan Sungai Tenang Semakin Membahayakan
Hendra Mulya - Jumat, 13 Januari 2023 18:40 WIB

Istimewa
kondisi jembatan Sungai Tenang, perbatasan antara Kecamatan Padang Tualang dengan Kecamatan Batang Serangan Kabupaten Langkat.
bulat.co.id - Kerap dilintasi truk bermuatan galian C melebih tonase, kondisi jembatan Sungai Tenang, perbatasan antara Kecamatan Padang Tualang dengan Kecamatan Batang Serangan Kabupaten Langkat kondisinya semakin rusak dan mengancam keselamatan masyarakat yang melintas, Jumat (13/1/2023).
Padahal sebelumnya, pemerintah beserta pihak kepolisian Polres Langkat telah melakukan penjagaan untuk mengawasi truk yang melintas di kawasan tersebut.
Baca Juga:Masa Tugas Berakhir, Suasana Haru Warnai Keberangkatan AKBP Danu Pamungkas
Bahkan, tim gabungan juga telah memberikan larangan agar truk bermuatan lebih dari 8 ton tidak melintas di kawasan tersebut.
Informasi dari masyarakat sekitar, saat ini kondisi jembatan semakin rusak. Bahkan, setelah tim gabungan tidak lagi melakukan penjagaan dan pengawasan, banyak truk yang melebihi tonase melintas di kawasan tersebut.
"Pada saat masih dijaga oleh petugas, para pengusaha mematuhi aturan yang terapkan oleh pemerintah. Namun pada saat sekarang ini, tidak terlihat lagi dijaga oleh petugas, sehingga para pengusaha galian C di sana tidak lagi mematuhinya dan bebas melintas di jembatan. Kami khawatir masyarakat menjadi korban jika jembatan ini ambruk," ucap warga.
Editor
:
Tags
Berita Terkait

Mengupas Tuntas Evaluasi SAKIP Pemerintah Kabupaten Langkat: Langkah Menyongsong Target 2025

Kantor Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Langkat, di Kelurahan Kwala Bingai, Kecamatan Stabat

Apresiasi Program Kesehatan dan Infrastruktur, Masyarakat Langkat Deklarasi Dukung Bobby di Pilgubsu 2024

Alasan Koperatif, 5 Tersangka Korupsi PPPK Langkat Tidak Ditahan, LBH Medan : Polda Sumut Mempermalukan Institusi Polri

Guru Honorer Langkat Desak Polda Tangkap Tersangka Kasus PPPK 2023

Kadisdik dan Kepala BKD Langkat Mangkir dari Panggilan Sebagai Tersangka PPPK: Minta Jadwal Ulang
Komentar