Hampir 2.000 Surat Suara di Malaysia Sudah Tercoblos, KPU Ungkap Pelakunya

Hadi Iswanto - Jumat, 09 Februari 2024 19:43 WIB
Hampir 2.000 Surat Suara di Malaysia Sudah Tercoblos, KPU Ungkap Pelakunya
Surat suara sudah dicoblos di Malaysia
bulat.co.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengungkapkan ada hampir 2.000 atau tepatnya 1.972 surat suara di Malaysia yang sudah tercoblos sebelum dikirim ke pemilih.Anggota KPU Idham Holik menjelaskan, jumlah 1.972 surat suara yang sudah tercoblos itu sudah dikonfirmasi Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Kuala Lumpur.

Advertisement
"Saat ini informasi yang kami peroleh dari PPLN Kuala Lumpur, Pengawas Pemilu Luar Negeri Kuala Lumpur sedang mendalami informasi tersebut," kata Idham kepada wartawan, Jumat (9/2/2024).

Baca Juga:
Pihak pengawas di Kuala Lumpur sedang melakukan pendalaman.

"Informasinya ada 1.972 surat suara yang dicoblos oleh orang yang tidak berwenang. Kami masih menunggu informasi lebih lanjut hasil pendalaman atau penelaahan Panwaslu LN Kuala Lumpur," katanya.

Sebelumnya, Idham menjelaskan pihaknya menelusuri kabar pencoblosan surat suara di Malaysia dengan mengirim langsung tim untuk mengonfirmasi kebenarannya.

"Kami akan mengirim tim untuk melakukan pendalaman terhadap semua informasi berkenaan dengan pelaksanaan pemungutan suara di Malaysia baik pemungutan suara pos maupun KSK (kotak suara keliling)," kata Idham.

Diberitakan sebelumnya, bereda video di media sosial yang menunjukkan sejumlah orang mencoblos surat suara Pemilu 2024 di Malaysia.

Dalam video tersebut, mereka mencoblos calon anggota DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) nomor urut 1 Ida Fauziyah.

Kemudian, terekam juga mereka mencoblos pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden.

Setelah dicoblos, mereka terlihat kembali memasukan surat-surat suara tersebut ke amplop putih.

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru