Kapolres Tapsel Ajak Awak Media Massif Suarakan Pemilu Aman-Damai

Suhut Gultom - Sabtu, 10 Februari 2024 15:00 WIB
Kapolres Tapsel Ajak Awak Media Massif Suarakan Pemilu Aman-Damai
Istimewa
bulat.co.id - TAPSEL | Pada Momentum Hari Pers Tahun 2024, Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKBP Yasir Ahmadi SIK MH, mengajak segenap awak media untuk massif suarakan Pemilu yang aman dan damai.Kapolres Tapsel mengatakan, Hari Pers Tahun 2024 ini, menjadi sangat krusial untuk ajak awak media menyuarakan Pemilu yang aman dan damai. Sebab, perhelatan pesta demokrasi di Indonesia hanya tinggal menghitung hari.

Advertisement
"Diantara pena dan kamera, mari kita jadikan suara damai sebagai sorotan utama, demi terwujudnya Pemilu yang aman dan damai," kata AKBP Yasir di Hari Pers Nasional di Mabes Polres Tapsel Jalan Sisingamangaraja Kota Padangsidimpuan, Jumat (9/2/24) malam.

Baca Juga:
Menurut AKBP Yasir, melalu tulisan mujarabnya, media punya peranan penting dalam sejarah bangsa Indonesia. Diapresiasinya peran pers di Kabupaten Tapsel dan Padang Lawas Utara.

"Dimana, selama ini turut berkontribusi aktif menjaga Harkamtibmas diwilayah hukum Polres Tapsel," sebut Kapolres.

Kapolres Yasir menitip pesan ke jajaran insan pers agar tetap menjunjung tinggi kode etik jurnalistik, menjaga independensi. Serta tetap menegakkan kebenaran, keberimbangan, maupun keadilan bagi setiap liputan yang tersaji.

"Hindari informasi hoaks, upayakan konfirmasi maupun klarifikasi dengan melakukan upaya perbandingan dari berbagai sumber yang akurat dan kredibel untuk berita yang berimbang. Serta, jauhi ujaran kebencian dalam yang dapat memecah belah persatuan. Terutama jelang dan pasca Pemilu ini," pesan Kapolres.

"Kami Polres Tapsel bersama staf dan jajaran mengucapkan selamat Hari Pers Nasional Tahun 2024 bagi seluruh Jurnalis Indonesia. Khususnya di Kabupaten Tapsel dan Padang Lawas Utara. Semoga, kemitraan antara Polri dan Pers diwilayah hukum Polres Tapsel, tetap terjaga dengan baik dan bersinergi", ucap Kapolres.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru