Kesaksian 4 Menteri di MK Patahkan Narasi Penyalahgunaan Bansos Jelang Pemilu

Redaksi - Sabtu, 06 April 2024 12:46 WIB
Kesaksian 4 Menteri di MK Patahkan Narasi Penyalahgunaan Bansos Jelang Pemilu
Istimewa
Advertisement

Tuduhan Jokowi Cawe-cawe Dinilai Tim Prabowo Terbantahkan

Baca Juga:

Lebih lanjut, tim hukum Prabowo-Gibran lainnya yakni Otto Hasibuan mengatakan eterangan dari para menteri membuat tudingan soal cawe-cawe Presiden Jokowi terbantahkan. Dia mengatakan tudingan Jokowi turun membagikan bansos juga terbantahkan.

"Tuduhan kepada Bapak Jokowi, Presiden RI, yang cawe-cawe dan juga turun ke lapangan membagikan bansos sudah terbantahkan, tadi dijelaskan oleh dua menko dan dua menteri," kata Otto dalam konferensi pers usai sidang.

Otto mengatakan dalam sidang itu terungkap Jokowi bukan hanya tahun ini saja berkeliling bertemu warga. Menurutnya, selama menjabat, Jokowi memang sering turun langsung memastikan seluruh program kerja dan keputusan serta kebijakan yang diambil pemerintah sudah terlaksana dengan menemui sejumlah warga secara simbolik.

"Sehingga para menteri menyatakan tadi, mana mungkin dengan satu pertemuan mungkin hanya 1.000 orang yang hadir, dan mungkin hanya beberapa titik di beberapa daerah, paling banyak 800 ribu orang, apa mungkin bertemu dengan 800 ribu orang lantas terpengaruh seluruh Indonesia?" tanya Otto.

"Jangan sampai ada lagi anggapan presiden cawe-cawe, presiden intervensi, dan sebagainya. Itu hanya narasi, itu hanya asumsi. Presiden RI tak pernah intervensi dan melakukan hal-hal yang melanggar hukum," tambahnya.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru